Judul: Cerita dari Tulangbawang
Penulis: Hernan Tori
Penerbit: Pustaka LaBRAK
Cetakan: II, September 2018.
ISBN: 978-602-74519-8-8.
Tebal: xiii + 106 hlm
Menggali sejarah dan kebudayaan bukan perkara mudah. Banyak sekali hal yang masih tersembunyi, bahkan masih tersembunyi. Terbitnya buku ini diharapkan dapat menstimuli masyarakat agar lebih peduli terhadap segala hal yang berkaitan dengan sejarah dan kebudayaan, khususnya Tulang Bawang.
Ibarat sebuah gerbang, buku ini akan membuka lebar wacana berpikir masyarakat tentang sejarah dan kebudayaan itu sendiri. Tidak menutup kemungkinan lahir buku-buku lain yang lebih lengkap dan lebih otentik dalam menggali sejarah dan kebudayaan semacam ini.
~ Elok Teja Suminar, Penulis
Jika sejarah dan kebudayaan dilupakan masyarakat, jangan pernah menyalahkan masyarakatnya. Salahkan saja sejarawan dan budayawannya. Sebab, tugas merekalah untuk terus menjaga, melestarikan, serta memperkenalkan sejarah dan kebudayaan kepada masyarakat.
Jangan sampai istilah "tak kenal maka tak sayang, tak sayang maka tak cinta" menjadi berlaku. Masyarakat harus mengenal dan menyayangi sejarah dan kebudayaannya sendiri.
Cerita dari Tulang Bawang, buku yang mengungkap seluk-beluk kebudayaan, adat-istiadat, tradisi, kerajaan, termasuk silsilah raja yang ada di Tulang Bawabng ini adalah hasil riset Hernan Tori selama bertahun-tahun. Ia berharap buku ini menjadi pegangan masyarakat Tulang Bawang sekaligus pintu utama bagi siapa saja yang ingin mengetahui sejarah dan kebudayaan Tulang Bawang.
~ Robi Akbar, Seniman, Penggagas Komunitas Rumah Terbalik, Kepala Suku di Sanggar Gaharu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar